counter create hit Tentang Sebuah Nama

Iklan

Iklan

,

Iklan

Tentang Sebuah Nama

Administrator
5 Jun 2023, 22:22 WIB Last Updated 2023-06-05T15:22:50Z


Tentang Sebuah Nama
Oleh: Ahmad Yusuf Abdurrohman

***

Tentang sebuah nama atau panggilan, mungkin ada orang yang mengatakan, "Memangnya, seberapa penting sih sebuah nama itu? Bukankah nama itu bisa apa saja, yang penting bisa dipanggil?"

Tidaklah seperti itu, Kawan. Bagi seorang muslim, sebuah nama amatlah penting. Karena, dengan nama-nama itulah kelak kita akan dipanggil di hadapan Allah. Sudah selayaknya, kita memperindah panggilan-panggilan kita di hadapan-Nya.

Lalu, bagaimanakah nama yang baik dalam Islam itu?

Salah satu nama yang diajarkan dalam Islam adalah nama Abdullah yang berarti hamba Allah dan juga Abdurrahman yang berarti hamba Yang Maha Pemurah.

Hal ini, berdasarkan hadits yang diriwayatkan Muslim dalam Kitab Shahihnya dari Ibnu Umar radhiyallahu ‘anhu dari Nabi
shallallahu ‘alaihi wa sallam , beliau bersabda,

"Sesungguhnya nama yang paling dicintai Allah adalah Abdullah dan Abdurrahman." (HR. Muslim no. 2132)

Hal inilah yang menjadikan banyak di kalangan kaum Muslimin yang mempergunakan nama ini, bahkan banyak dari orang-orang shalih terdahulu mempergunakannya.

Selain nama Abdullah dan Abdurrahman, banyak pula nama-nama yang menunjukkan penghambaan kepada Allah. Bagaanakah caranya? Yaitu dengan menggabungkan kata 'abdun yang berarti hamba dengan Nama-nama Allah. Semisal Abdul Malik, Abdurrahim, Abdul ‘Aziz dan lain sebagainya.

Bisa juga kita memberi nama anak-anak kita dengan nama para nabi, rasul, serta orang-orang shalih terdahuku.  Mereka adalah orang-orang yang memiliki akhlak yang paling mulia dan memiliki amalan yang paling bersih. Serta mereka adalah para hamba-Nya yang bertakwa. Sehingga, hal ini dimaksudkan sebagai do'a agar saat mereka besar memiliki sifat-sifat terpuji serta mendekatkan mereka kepada-Nya.

Nama adalah doa. Sudah semestinya kita memberikan nama-nama terbaik yang di dalamnya berisi doa terindah bagi keturunan kita kelak. ^^

***

Salatiga, 28 Juli 2016

Iklan